Kawasaki Ninja 150RR 2012 Facelift - Kemungkinan dua motor sport sekaligus yang di launching. Yakni model baru dari motor 2-tak, Ninja 150 RR dan Ninja 250 versi injeksi. Seperti biasalahhh…. launching Kawasaki seringnya lebih dari satu produk, hehehe…!!! Ninja 250 versi karburator masih dipertahankan. Sedangkan Ninja RR model lama sudah pasti stop produksi bro.
Dari Gambar no 1 yang di jepret dari sebelah kiri motor dapat diketahui bahwa ternyata bagian body buritan Kawasaki Ninja 150RR 2012 Facelift pun ternyata sudah mengalami perubahan . .. kayak apa perubahannya? bentuk Joknya dibuat terpisah dan IMHO, sangat mengarah ke garis desain Ninja 250R, cmiiw . . . gimana bentuk stoplampnya ? . .. bisa dilihat dari gambar di bawah ini
Nah ketauan kan . . .IMHO, Lampu stoplampnya pun memiliki garis desain yang senada dengan Ninja 250R bro . . . pun dengan spatbor belakangnya dibuat model menggantung ala Ninja 250R namuan agak sedikit pendek lengkap dengan lampu penerang nomor polisi terpisah. Lampu sennya masih menggunakan lampu sen smoke ala ninja 150RR sekarang. Ban Belakangnya cukup lebar, apakah ada penambahan ukuran . . . entahlah, namun sepeertinya lebar ban belakang sama dengan Ninja 150RR yang sekarang, cmiiw
Nah gambar di atas menjelaskan detail bagian kanan motor ini. Jok depan kayaknya tebel bin empuk tuh ya bro? . . . sasis, roda velg, knalpot . . sepeertinya nggak ada perubahan bro . . . begitu pula jika melihat cover crankcase mesinnya . . . IMHO, sama puoool dengan KRR 150 yang sekaran, cmiiw
Nah nah nah . . . udah jelas dah sekarang penampakan headlampnya bro . . . berbeda dengan desain Ninja 250R yang sudah dual keen, lampu motor di atas cuma mengadopsi single keen headlamp . . . namun desain fairing depannya ada aura Ninja 250R nya dengan penambahan detail detail seperti air duck di sisi kiri kanan front cowl ini . . windshieldnya kayak ada lubangnya ya . . . hmmm kayak ZX10R lama kah?
Konsol spedometernya Kawasaki Ninja 150RR 2012 Facelift pun masih sama persis dengan konsol spedometer Ninja 150 RR yang sekarang dengan positioning spidometer di sebelak kiri, lalu takometer ditengah dan Fuel meter di sebelah kanan . . . sedangkan di kanan atas ada tanda lampu sen, dim dan Gear normal . . . tanda lampu di kiri-tengah atas adalah tanda lampu indikator top gear . . . eiit triple T bagian atasnya diilih warna Hitam dof bro . . . beda sama Ninja 150RR sekarang yang silver . . .
sumber: http://tmcblog.com
0 comments:
Posting Komentar